Jumat, 20 November 2015

Pengertian Risc, Set Instruksi, dan Pengalamatan Dalam Komputer

Assalamuallaikum Wr.Wb'
Hallo sobat blogger ketemu lagi bersama saya, pada kali ini saya akan memposting tentang apa itu Risc, Set Instruksi, dan Pengalamatan ok langsung ke pembahasan. 


PENGERTIAN RISC, SET INSTRUKSI, DAN PENGALAMATAN DALAM KOMPUTER

     1. RISC
            RISC (Reduced Instruction Set Computing) adalah desain Central Processing Unit alias CPU strategis yang didasarkan pada wawasan yang disederhanakan (tidak kompleks/serumit CPU untuk personal computer). Walaupun instruction set CPU ini telah disederhanakan, namun instruksi tersebut dapat memberikan kinerja yang lebih tinggi apabila penyederhanaan ini memungkinkan eksekusi perintah yang jauh lebih cepat. Sebuah komputer yang didasarkan pada strategi ini biasanya adalah komputer tablet atau gadget yang lebih kecil dari personal komputer atau laptop.
    2.SET INSTRUKSI
            Set instruksi (instruction set) adalah suatu perintah yang diberikan kepada sebuah PC ataupun CPU guna menjalankan sebuah OS (Operating System) dari suatu CPU tersebut. Set instruksi juga biasanya digunakan untuk perantara komunikasi dari programmer menuju mesin, set instruksi biasanya berupa bahasa mesin yang digunakan sebagai jembatan komunikasi antara manusia dengan computer. 
           Operasi dari CPU ditentukan oleh instruksi-instruksi yang ditentukan atau dijalankannya. Kumpulan instruksi-instruksi yang berbeda yang dapat dijalankan oleh CPU disebut set instruksi (Instruction Set).
Elemen Instruksi Mesin : 
  • Operation code (Op code) 
          Menspesifikasi operasi yang akan dilakukan. Kode operasi berbentuk kode biner 
  • Source Operand reference 
          Operasi dapat berasal dari lebih satu sumber. Operand adalah input operasi 
  •  Result Operand reference 
           Merupakan hasil atau keluaran operasi 
  •  Next Instruction Reference 
          Elemen ini menginformasikan CPU posisi instruksi berikutnya yang harus diambil dan dieksekusi 
Operand dari Operasi
       Melihat dari sumbernya, operand suatu operasi dapat berada di salah satu dari ketiga daerah berikut ini :
  • Memori utama atau memori virtual
  • Register CPU
  • Perangkat I/O 
Format Instruksi 
  •  Kode operasi (opcode) direpresentasi kan dengan singkatan – singkatan, yang disebut mnemonic.
  • Mnemonic mengindikasikan suatu operasi bagi CPU.
      Contoh mnemonic adalah : 
  •  ADD = penambahan
  • SUB = substract (pengurangan)
  •  LOAD = muatkan data ke memori
Rancangan Set Instruksi
  • Aspek paling menarik dalam arsitektur komputer adalah perancangan set instruksi, karenarancangan ini berpengaruh banyak pada aspek lainnya.
  • Set instruksi menentukan banyak fungsi yang harus dilakukan CPU.
  • Set instruksi merupakan alat bagi para pemrogram untuk mengontrol kerja CPU.
  • Pertimbangan: Kebutuhan pemrogram menjadi bahan pertimbangan dalam merancang set instruksi.
       3. PENGALAMATAN
                Pengalamatan adalah cara menunjuk  dan  mengalamati suatu lokasi memori pada  sebuah alamat di mana operand akan diambil. Mode pengalamatan diterapkan pada set instruksi, dimana pada umumnya instruksi terdiri dari opcode (kode operasi) dan alamat.
               Teknik pengalamatan ini hampir sudah tidak diperlukan lagi oleh pemakai komputer saat ini karena hampir seluruh software yang beredar di pasaran tidak mengharuskan si pemakai menentukan di alamat mana datanya akan disimpan (semua sudah otomatis dilakukan oleh si software).
Jadi, yang kita pelajari adalah bagaimana kira-kira si software tersebut melakukan teknik pengalamatannya, sehingga data yang sudah kita berikan dapat disimpan di alamat memori tertentu dan dapat diambil kembali dengan tepat.
Ada tiga teknik dasar untuk pengalamatan, yakni:
  •  Pemetaan langsung (direct mapping) yang terdiri dari dua cara yakni Pengalamatan Mutlak (absolute addressing) dan Pengalamatan relatif (relative addressing),
  • Pencarian Tabel (directory look-up), dan
  • Kalkulasi (calculating).
 Kesimpulan nya:
  1. RISC tu sendiri sudah di desain dari CPU yang strategis dan didasarkan kepada wawasan yang tealah di sederhanakan nya. 
  2. Set instruksi tersebut adalah suatu instruksi yang telah dikerjakan oleh suatu komputer digunakan untuk menjalankan suatu OS ataupun program didalam komputer
  3. Pengalamatan tersebut adalah alamat atau tempat dari sebuah data yang disimpan di dalam memori komputer. 
Sekian Penjelasan dari saya untuk tentang Risc, Set Instruksi, dan Pengalamatan, semoga penjelasan tersebut bisa bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan untuk kalian semua sobat blogger, terima kasih sudah berkunjung ke blog saya ini.
Wassalamuallaikum Wr.Wb' 
       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

CARA MEMBUAT LONTONG

  Assalamuallaikum Wr.Wb'           Hallo sobat blogger ketemu lagi bersama saya, pada kali ini saya akan memposting tentang Cara Membua...